TVPOLRINews.com | Medan_Polres Pelabuhan Belawan menyiagakan personilnya, dalam rangka pengamanan prosesi adat pernikahan putri Presiden Kahiyang Ayu dengan Bobby Afif Nasution, yang berlangsung di Medan. Hal tersebut terlihat saat apel siaga yang dilaksanakan oleh Polres Pelabuhan Belawan pada Minggu (26/11/2017).
Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Yemi Mandagi, SIK melalui Kabag Ops Kompol Erinal mengatakan, siaga personil tersebut dilaksanakan sesuai arahan dari Polda Sumut yang menerapkan status siaga satu sejak kamis (22/11/2017) sampai dengan Selasa (28/11/2017).
Menurut Kabag Ops selain menyiagakan personil di Mako Polres Pelabuhan Belawan, Polres Pelabuhan Belawan juga memploting personil di perbatasan wilayah Polrestabes Medan untuk mendukung dalam pengamanan jalur.
“Sebagai Polres terdekat dengan Polrestabes Medan, selain menyiagakan personil di komando, kami juga telah memploting personil di jalan – jalan yang berbatasan langsung dengan wilayah Polrestabes Medan untuk pengamanan jalur dan juga pengaturan lalintas untuk mengantisipasi kemacetan.” ungkap Kabag Ops. ( Parsaoran sitorus )
Leave a Reply